Latest Post

Kesalahan Tanpa Sengaja yang Dilakukan Seorang Ibu

Di bawah ini adalah kebiasaan-kebiasaan seorang ibu yang suka dilakukan dan harus diperbaiki

1. Berbagi tempat tidur dengan anak
Ketika anak-anak masih bayi, menyusui dan mengganti popok lebih mudah dilakukan saat mereka tidur di samping kita. Terlebih di malam hari, kita tak perlu benar-benar terbangun untuk memenuhi panggilan bayi tersayang. Tetapi ternyata rutinitas ini bisa memberi risiko pada bayi kita.

Di Amerika Serikat, kecenderungan berbagi tempat tidur dengan anak mengalami peningkatan. Jika pada 1993 persentasenya hanya 5,5 persen, pada tahun 2000 persentasenya melonjak hingga 12,8 persen. Ini adalah data yang dikeluarkan National Infant Sleep Position Study.

Menurut St. Louis University, bayi yang tidur bersama orang tuanya 40 kali lebih sering mengalami cegukan dibanding yang tidak. Mengapa? Posisi menyusui di tempat tidur membuat bayi tidak nyaman, hingga kemudian membuat buah hati kita tersedak.

Itu mengapa, sebaiknya letakkan keranjang tidur bayi di samping tempat tidur kita. Setiap kali tiba waktu menyusui di malam hari, pilihlah tempat duduk yang nyaman. Kenyamanan akan menguntungkan kita dan bayi. Posisi menyusui yang tepat akan membuat bayi menyusui tanpa tersedak, plus kita tak merasa pegal jika menyusui memakan waktu lama.

2. Membuat anak tidur dengan bantuan sebotol susu atau jus
Ini adalah undangan terbuka bagi bakteri untuk menetap di gigi anak kita, ucap Michael Ignelzi, dokter gigi yang juga juru bicara American Academy of Pediatric Dentistry. Bakteri yang menempel pada gigi sepanjang mereka tidur akan membuat anak kita mengalami sindroma karies botol. Sindrom ini akan membuat gigi bayi kita cepat keropos.

Pada kasus yang sangat ekstrim, Igelzi bercerita, pernah memasang crown atau pelindung gigi pada anak yang masih berumur 23 bulan. Tak tanggung-tanggung, jumlah pelindung gigi yang dipasang adalah 4 buah. “Sebabnya, anak ini selalu tertidur dalam keadaan minum susu atau jus setiap malamnya. Jadi ingatlah untuk membersihkan gusi bayi dengan kapas basah setiap malamnya, sedangkan pada anak yang sudah lebih besar sikat gigi adalah solusinya, terlebih setiap kali habis minum susu atau jus. Sebab kandungan asam di dalam kedua minuman adalah makanan kesukaan bakteri.

3. Membiarkan balita kita menonton acara "smart baby"
Pernahkah kita berpikir bahwa sebenarnya kita memanfaatkan acara televisi atau DVD yang katanya cocok bagi bayi sebagai electronic babysitter? Sebab bayi kita akan menjadi tenang dan kita bisa melakukan pekerjaan yang lain.

Tetapi penelitian yang dilakukan University of Washington menyebutkan, setiap satu jam yang dihabiskan balita dengan menonton acara televisi atau DVD membuat mereka kehilangan 6-8 kata. Sedangkan pada balita yang tak menonton acara sejenis, kemampuan mereka mengingat kata baru lebih baik. Plus, penelitian ini juga menambahkan bahwa televisi dan DVD membuat anak tidak akrab dengan orang tuanya.
Coba ganti acara menonton televisi atau DVD dengan bermain bersama anak. Mulai dari bernyanyi bersama, menggambar, mewarnai, atau bercerita. Bahkan universitas itu juga menyebutkan, hanya dengan bermain blocks bersama balita, mereka jadi mampu mengingat kata baru 15 persen lebih cepat dibanding yang tidak.

4. Menaruh anak di kereta belanja supermarket
Kereta belanja supermarket memang terlihat tidak berbahaya. Tetapi Amerika Serikat mencatat, setiap tahunnya ada sekitar 20.000 anak yang terpaksa masuk unit gawat darurat rumah sakit karena mereka terjatuh dari kereta tersebut.

Kemampuan anak untuk menjaga keseimbangan sangat kecil, sebab mereka baru hanya bisa menahan daya tarik bumi dari dada hingga kepala. Jadi ketika mereka hendak mengambil sesuatu yang berada di bawah kepala mereka, anak-anak akan sulit sekali menahan gravitasi bumi hingga akhirnya terjatuh. Lebih baik gunakan kereta dorong khusus anak-anak setiap kali kita mengajak mereka berbelanja bulanan.

 

Tips Aman Hubungan Intim Bagi Wanita Hamil

Ketika hamil, banyak wanita yang merasa takut untuk melakukan hubungan intim dengan pasangannya karena dikhawatirkan bisa terjadi konstraksi dini. Tapi sesungguhnya, aktivitas seks yang tergolong aktif akan dapat memberi nutrisi bagi pertumbuhan ibu dan bayi.

Berapa kali wanita hamil melakukan hubungan intim tergantung dari kebutuhan wanita hamil tersebut. Di awal kehamilan, hormon wanita hamil membuat beberapa wanita hamil lebih "doyan" melakukan hubungan intim. Hal tersebut kadang didorong keadaan seksual yang muncul dari suami yang merasa istrinya terlihat lebih seksi saat sedang hami. Di bawah ini beberapa tips seks yang aman bagi ibu hamil yang bisa Anda coba.

Posisi Wanita di Atas
Dalam posisi ini wanita hamil dapat mengontrol kedalaman penetrasi dan gerakan yang diambil dapat dikontrol, seperti naik turunnya Mrs. V kepada Mr. P. Wanita hamil dapat mencari posisi yang nyaman bagi dirinya.
Posisi Duduk. 
Pria duduk dan wanita duduk di atasnya saling berhadapan atau membelakangi pria bila perut sudah sangat besar. Pada posisi ini pria bisa membantu dengan mengangkat pinggul pasangan agar proses naik turun. Agar sensasi ML tetap terjaga, lakukan juga foreplay dengan mengusap maupun mengecup puting payudara pasangan.

Posisi Setengah Duduk. 
Wanita hamil mengambil posisi duduk dan suami berlutut dengan satu lutut untuk menahan berat badannya atau Anda dapat mengangkat kedua kaki ke atas pundaknya.
Posisi Berlutut atau Berdiri 
Berbaring telentang, letakkan salah satu kaki atau keduanya pada bangku yang telah disediakan. Ambil posisi bebas bergerak dengan sedikit memiringkan tubuh ke kiri dan kanan untuk menambah kenikmatan.

Untuk lebih amannya, silahkan konsultasikan dengan dokter kandungan.
 

Makanan Untuk Seks Lebih Hot!

Gairah seks yang tinggi bisa menjadi kunci keberhasilan orgasme pasangan suami istri. Tapi bagaimana jika Anda menolak pasangan untuk berhubungan intim karena gairah seks Anda sedang menurun?

Menurut pakar seks Dr Rishi Bansal salah satu cara meningkatkan gairah seks yaitu dengan mengkomsumsi makanan yang bergizi mudah dicerna, dan mampu melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh.

Seperti yang ditulis okezone dari Idiva, berikut lima makanan yang dapat membangkitkan gairah dan membuat seks Anda dan pasangan makin “hot” di ranjang.

Bayam

Kandungan vitamin E dan zat besi pada bayam membantu memproduksi hormon estrogen lebih banyak yang berarti bagus untuk gairah wanita.

Kacang-kacangan

Mengonsumsi kacang-kacangan dan buah-buahan kering dengan kandungan vitamin B3 mampu meningkatkan stamina. Produk ini juga mampu meningkatkan jumlah sperma bagi pria.

Bawang putih

Bila dikonsumsi secara rutin, bawang putih mampu meningkatkan panas tubuh dan memiliki efek positif pada hormon-hormon seksual Anda.

Ikan

Asam lemak omega-3 membuat fungsi sistem saraf Anda lebih efisien, dan membuat Anda lebih tenang bebas dari stres. Ikan juga mengandung selenium, seng, dan magnesium yang semuanya mampu mendorong gairah seksual Anda. Sertakan juga ayam dalam pola makan Anda, karena ayam merupakan sumber vitamin B kompleks yang dapat melepaskan hormon seks.

Ginseng

Mengandung L-Arsine, zat organik yang mampu melepaskan hormon seks. Gingseng juga mampu menambah energi.

Sumber: lifestyle.okezone
 

Penis Terkunci Ms V?

Pernah dengar tentang penis yang terkunci di dalam vagina sehingga tidak bisa keluar saat berhubungan intim? Benarkah ada kasus seperti itu?

Kondisi penis yang terkunci di dalam vagina disebut dengan penis captivus. Secara sederhana kondisi ini terjadi ketika otot vagina seorang perempuan menjepit penis laki-laki dengan ketat yang membuatnya terkunci.

Penis captivus umumnya terjadi di binatang, tapi tidak pada manusia. Hal ini karena tidak ada dokumen medis yang mencatat penis captivus terjadi pada manusia dalam 100 tahun terakhir.

Meski demikian berdasarkan studi yang dilaporkan dalam British Medical Journal (BMJ) menuturkan kondisi tersebut tidaklah sepenuhnya mitos.

"Kondisi ini hampir sama dengan vaginismus pada manusia, yaitu kejang otot vagina yang tidak disengaja yang membuat hubungan seksual menyakitkan atau bahkan tidak mungkin," ujar Dr Laura Berman, ahli kesehatan seksual Amerika, seperti dikutip dari abs-cbnnews.com, Rabu (8/12/2010).

Dengan kata lain otot yang mengepal spontan ini diketahui sebagai mekanisme pertahanan ketika ada sesuatu yang dimasukkan ke dalam vagina, entah itu penis, tampon atau peralatan medis untuk USG vagina.

"Dalam banyak kasus, perempuan dan pasangan berasumsi hal ini karena kurangnya keinginan. Namun banyak perempuan yang mengalami vaginismus ingin berhubungan seks dengan pasangannya, tapi mereka menemukan tubuhnya tidak bisa bekerja sama," ungkap Berman.

Vaginismus dianggap sebagai kondisi umum dan merupakan disfungsi seksual pada perempuan yang sering dijumpai di seluruh dunia. Salah satu survei yang dilakukan oleh CETAD (asosiasi pendidikan dan penelitian pengobatan seksual) menuturkan tingkat vaginismus di Turki mencapai 10 persen, yaitu 1 dari 10 perempuan tidak bisa melakukan hubungan seks secara utuh.

Ada beberapa gejala yang muncul jika seseorang mengalami vaginismus, yaitu:

  1. Takut melakukan hubungan seksual dengan pasangannya dan tidak bisa melakukan penetrasi sama sekali.
  2. Melakukan hubungan seksual parsial (hanya sebagian dari penis yang bisa masuk ke dalam vagina).
  3. Tidak bisa memasukkan instrumen USG atau pembalut ke dalam vagina.
  4. Meringis atau takut melakukan pemeriksaan ginekologi.

"Vaginismus mungkin terjadi akibat rasa sakit kelamin jangka panjang, disfungsi pada otot panggul, trauma masa lalu yang berhubungan dengan kenangan menyakitkan atau takut kehilangan kontrol," ungkapnya.

Menurut Berman solusi untuk vaginismus terletak pada sumbernya, yaitu tubuh dan pikiran. Secara khusus lagi perempuan diharapkan untuk belajar mengendalikan otot-otot vagina. Kuncinya adalah mengenali antra ketegangan dan relaksasi di panggul.

Sumber: detikhealth

 

Cara Mengatasi Kebotakan Pada Pria

Mempunyai rambut yang botak memang akan membuat hilangnya kepercayaan diri pada sebagian orang. Mungkin ada beberapa strategi yang dapat dilakukan untuk mengatasinya.

Kebotakan pria adalah kelainan bawaan dan merupakan suatu bentuk alopesia (kehilangan rambut) yang paling umum. Proses dimulai saat rambut normal di dahi dan puncak kepala digantikan oleh rambut halus dan lembut. Garis rambut lalu mundur secara bertahap. Hanya spesialis kulit terlatih yang bisa menentukan apakah folikel rambut sangat rusak sehingga kehilangan rambut bersifat permanen. Demikian pendapat Dr Miriam Stoppard dalam bukunya berjudul “Panduan Kesehatan Keluarga”.

Bertahun-tahun sejumlah strategi telah digunakan untuk membantu pria yang mengalami kebotakan, dengan berbagai tingkat keberhasilan. Ini adalah ringkasan singkat strategi yang tersedia.

Rambut palsu (wig, hairpiece)

Ini adalah cara paling aman dan tidak menyakitkan (dari sisi kesehatan dan dana) untuk menyembunyikan kehilangan rambut. Ada rambut palsu yang bisa dilekatkan ke kepala secara permanen atau dijahitkan ke kulit kepala. Rambut palsu jahitan bisa menimbulkan infeksi sehingga tidak dianjurkan. Satu-satunya efek samping rambut palsu yang bisa terjadi adalah pengguna mungkin sensitif terhadap perekat yang kadang digunakan.

Menganyam rambut (hair weaving)

Ini adalah tindakan non-bedah yang menabah rambut pengganti pada rambut yang telah ada untuk menutupi daerah yang botak. Rambut baru dijalin helai demi helai pada tepi rambut. Menganyam rambut memerlukan perawatan dan pembersihan hati-hati.

Menanam rambut

Ini adalah tindakan semi-bedah yaitu pelekatan helaian rambut ke kulit kepala dalam bentuk benang bedah yang ditanam di daerah yang botak. Rambut yang ditanam biasanya adalah rambut sintetik sehingga Anda tidak boleh menggunakan pengering rambut.

Transplantasi rambut (hair transplant)

Ini adalah tindakan bedah yang umumnya menggantikan rambut secara permanen-walaupun hasilnya tidak seindah rambut yang telah hilang. Beberapa ikat rambut dipotong dari sisa rambut yang sehat dan di sisi dan belakang kepala dan ditanam di daerah yang botak. Rambut ini biasanya rontok setelah transplantasi tapi kemudian digantikan oleh rambut baru. Hanya sedikit folikel rambut yang bisa ditansplantasi dalam satu sesi dan proses harus diulang agar seluruh daerah yang botak dapat ditutupi.

Obat

Pada penelitian tentang obat pengontrol tekanan darah tinggi, ditemukan bahwa minoksidil meningkatkan pertumbuhan rambut. Obat ini harus dioleskan di kulit kepala dua kali sehari selama sekurangnya empat bulan agar terlihat efeknya. Terapi harus dilanjutkan atau kehilangan rambut akan berulang.

Obat kedua, finasterid, yang digunakan untuk terapi pembesaran kelenjar prostat jinak, telah dimanfaatkan untuk mengurangi kebotakan pria dengan mengurangi efek enzim alfa reduktase yang diperkirakan akan menimbulkan kebotakan.

Sumber: lifestyle.okezone

 

Inilah Penyakti-penyakit Berdasarkan Usia

Tubuh yang sehat merupakan keinginan semua orang. Tapi ancaman penyakit selalu saja mengintai. Apalagi jika tubuh kita lemah, akan mudah sekali terserang penyakit.

Di bawah ini adalah ancaman penyakit berdasarkan usia seperti ditulis detikhealth yang dikutip dari Wrongdiagnosis.com:

Usia remaja
  1. Umumnya remaja adalah suatu masa yang memiliki kesehatan, pertumbuhan dan kematangan yang baik.
  2. Namun sebagian besar remaja saat ini memiliki kelebihan berat badan atau obesitas yang membuatnya berisiko terkena penyakit jantung atau diabetes.
  3. Untuk kondisi seksualnya cenderung sedang berada di puncak pubertas, sehingga penyakit yang diderita kemungkinan chlamydia.
  4. Kondisi yang mencapai puncaknya saat remaja adalah jerawat, asma, alergi, penyakit autoimun seperti diabetes tipe 1 dan rheumatoid arthritis. Perilaku kecemasan dan kadang muncul sejak remaja.
  5. Namun ada juga yang mengalami gangguan makan seperti bulimia atau anoreksia akibat obsesi yang berlebihan untuk menurunkan berat badan.

Usia 20-an tahun
  1. Pada usia ini, seseorang berada dalam semangat dan kegiatan yang tinggi sehingga berisiko mengalami penyakit menular seksual atau PMS (sekitar dua per tiga orang yang terkena PMS berada di bawah usia 25 tahun), kecelakaan dan cedera.
  2. Berbagai kondisi lain juga bisa mempengaruhi orang yang berusia 20-an tahun seperti migrain, skizofrenia, osteopenia (akibat gaya hidup yang sedikit aktivitas fisik) atau lupus.

Usia 30-an tahun
  1. Seiring dengan adanya perubahan pola hidup, maka saat ini beberapa penyakit seperti jantung atau diabetes bisa muncul diusia 30-an tahun.
  2. Selain itu beberapa kanker tertentu juga dapat menyerang. Pada usia ini seseorang cenderung mulai dihantui oleh gangguan kolesterol tinggi dan juga gangguan kadar gula darah.

Usia 40-an tahun
  1. Pada usia ini beberapa orang menjadi lebih rentan terkena penyakit, terutama yang memiliki hipertensi, jantung atau berbadan gemuk baik karena keturunan atau pun akibat gaya hidup.
  2. Saat berada di usia ini harus waspada terhadap penyakit degeneratif (penyakit akibat bertambahnya usia) seperti jantung koroner, kolesterol, dan asam urat.
  3. Untuk laki-laki ada beberapa penyakit yang bisa menyerang seperti kanker prostat atau kebotakan.

Usia 50 tahun ke atas
  1. Pada usia ini tingkat kesehatan cenderung sudah menurun, karenanya seseorang rentan terkena beberapa penyakit seperti artritis, osteoporosis, penyakit jantung, gangguan memori, stroke, pembesaran prostat dan juga kanker. Sebagian besar kanker terjadi pada usia ini, karena biasanya membutuhkan waktu selama 20-30 tahun hingga kanker tersebut muncul dan terdeteksi.
  2. Selain itu pada usia 50 tahun ke atas juga cenderung mengalami masalah pada gusi.
Sumber: detikhealth

 
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kilikiliku - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger